Surabaya (prapanca.id) – Dua puluh pohon Tabebuya akan menghiasi halaman kampus Stikosa AWS, melengkapi puluhan pohon besar yang saat ini merindangi seluruh area kampus komunikasi tertua di Indonesia Timur ini. Dua puluh bibit pohon Tabebuya tersebut merupakan sumbangan dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surabaya, dan sudah diserahterimakan melalui pihak Kebon Bibit Surabaya ke perwakilan Stikosa AWS, Senin (15/7/2024).
Menurut Ketua Stikosa AWS, Dr Jokhanan Kristiyono, ST, M.Med.Kom, pemilihan pohon Tabebuya sebagai upaya penghijauan di kampus berdasarkan kesepakatan dengan YPWJT, Yayasan Pendidikan Wartawan Jawa Timur, yang menaungi Stikosa AWS. Bunga pohon Tabebuya yang berwarna-warni mirip bunga Sakura di Jepang, akan menjadi keindahan tersendiri, berpadu dengan kehijauan pepohonan yang selama ini menghiasi areal kampus. Bibit tanaman Tabebuya akan ditanam di halaman depan kampus.
Selain itu penambahan pohon juga merupakan wujud upaya pembenahan area terbuka hijau di lingkungan kampus sesuai Peraturan Daerah Kota Surabaya Nomor 7 tahun 2002 tentang pengelolaan ruang terbuka hijau, tambah Jokhanan.
“Saya mengajukan permohonan bibit tanaman tabebuya ke DLH Surabaya. Sebenarnya cuma minta sepuluh, tapi malah dikasih dua puluh” ujarnya gembira.
Dikutip dari situs resmi Dinas Kehutanan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, pohon tabebuya merupakan tanaman yang bisa hidup di lingkungan tropis. Selain itu, tanaman ini juga bisa tumbuh di lahan dengan iklim kering. Oleh karena itu, tanaman ini memiliki ketahanan hidup yang tinggi dalam cuaca kering. Daunnya tidak mudah rontok, bunganya indah dan lebat saat musim berbunga, serta akarnya cendurung tidak merusak bangunan atau tembok.
Jenis bunga Tabebuya berwarna-warni, ada yang kuning, ungu, merah dan putih. Sedangkan ketinggian pohon bisa mencapai 10 meter. Kecantikan bunga Tabebuya mirip dengan bunga Sakura. Oleh karena itu banyak yang mengira pohon ini berasal dari Jepang. Padahal asal muasalnya dari negara Brasil.
Menurut Yudi, petugas Kebon Bibit Dinas Lingkungan Hidup kota Surabaya, pohon Tabebuya sangat cocok ditanam di iklim kota Surabaya yang panas. Perawatannya juga sangat mudah. Menurutnya, saat ini permintaan bibit tanaman Tabebuya cukup tinggi di kalangan warga Surabaya. Sebagian besar dari pihak kampus dan kawasan perumahan. (sas)