Surabaya (prapanca.id) – Setelah kesuksesan Festival Rujak Uleg, kini acara tahunan Parade Surabaya Juang, yang diadakan oleh Pemerintah Kota Surabaya, resmi terpilih sebagai salah satu dari 110 acara unggulan dalam Karisma Event Nusantara (KEN) 2024, yang diselenggarakan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI).
Peluncuran Kharisma Event Nusantara (KEN) 2024 berlangsung di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) pada 27 Januari 2024 lalu. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) RI, Sandiaga Uno, meresmikan kalender acara tahunan nasional yang merupakan inisiatif dari Kemenparekraf RI.
KEN merupakan hasil kolaborasi strategis antara Pemerintah Indonesia melalui Kemenparekraf RI, pemerintah daerah, dan seluruh pemangku kepentingan pariwisata untuk mempromosikan sektor pariwisata melalui berbagai kegiatan atau acara guna meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan lokal maupun mancanegara.
Hidayat Syah, Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga serta Pariwisata (Disbudporapar) Kota Surabaya, menyatakan bahwa Parade Surabaya Juang berhasil lolos sebagai salah satu dari 110 acara unggulan KEN 2024 setelah melewati proses kurasi yang ketat, dimulai sejak September 2023. Kota Surabaya mengajukan Parade Surabaya Juang sebagai bagian dari rangkaian Surabaya Heroic Days, dan berhasil melalui seleksi dari tingkat kota/kabupaten, tingkat provinsi, hingga mencapai level nasional.
“Parade Surabaya Juang, sebagai acara tahunan peringatan Hari Pahlawan, kini menjadi bagian dari KEN 2024,” ungkap Hidayat Syah, Kamis (1/2).
Ia menambahkan bahwa Parade Surabaya Juang, yang menjadi identitas Kota Surabaya sebagai Kota Pahlawan, bukan hanya merupakan kegiatan parade pada Hari Pahlawan, melainkan juga melibatkan berbagai kegiatan pre-event dengan keterlibatan pelaku ekonomi kreatif di Surabaya.
Parade ini memvisualisasikan perjuangan arek-arek Suroboyo dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia, dengan melibatkan pelajar, mahasiswa, seniman, komunitas, dan masyarakat Kota Pahlawan. Pertunjukan teatrikal, semangat parade perjuangan, hiburan kesenian musik, video mapping, dan tampilan baru yang menarik dijanjikan akan menghibur penonton.
“Parade Surabaya Juang menjadi agenda nasional untuk pertama kalinya dan mencatat sejarah bagi Kota Surabaya yang tampil dalam agenda nasional Karisma Event Nusantara selama dua tahun berturut-turut, setelah Festival Rujak Uleg pada tahun 2023,” tambahnya. (mi)